Selasa, 18 Juni 2013

Serunya jalan jalan di puncak - Taman Matahari




Sharing photo jalan-jalan fieldbreak 2 minggu lalu bersama keluarga ke Taman Wisata Matahari, Puncak, Bogor, Jawa Barat.
Kami pergi pas weekday. Kalau weekend katanya penuh sekali dan juga jalanan pastinya macet sekali.
Harga tiketnya murah dan tempatnya luas dan sangat asri. Kalau tidak salah, tiket weekdaynya 15rb/orang/Terusan, Masuk mobil bayar 3rb. Didalam pas parkir kasih lagi sama tukang parkir seikhlasnya.
Tiket masuk sudah termasuk gratis beberapa wahana permainan. Wahana yang tidak termasuk bayar lagi tapi tidak mahal.
Lokasinya berada di Jl. Raya Puncak Km 77, Bogor 16750 – Jawa Barat.
Photo di bawah jalan masuknya. Kalau dari Jakarta sebelah kiri.


Setelah masuk, kami putar-putar dulu untuk meninjau lokasi …
Setelah itu parkir (tapi setelahnya diminta pindahin mobil karena ternyata itu bukan lokasi parkir)
Salah satu toko yang jualan oleh-oleh, seperti pisang sale, kerupuk, dll

Nah ini kendaraan yang dimodifikasi ditambahin bentuk boneka binatang, namanya wara wiri … gratis keliling-keliling…


berikut photo2 lainnya…
photo2 berikut di ambil ketika sudah keluar dari lokasi ( Habis Berkeringat Mandi Lagi Deh )
Keluar dari mobil, ambilnya dari tepi sungai.

Untuk info lebih lanjut, berikut yang saya dapat dari google:

Tidak ada komentar:

Posting Komentar